Konsep leadership level 4 – Effective Leader atau pemimpin efektif
Pengertian
Dalam buku Good To Great karya Jim Collins level 4 individu seorang pemimpin adalah Effective Leader atau pemimpin efektif individu leader di level ini baik didunia bisnis, dunia kerja atau organisasi yang mampu memotivasi, memberdayakan dan memimpin tim dengan baik mereka memiliki kecerdasan emosional yang tinggi dan mampu membangun hubungan yang baik dengan semua anggota dan pemimpin tim di-lintas divisi. Juga mampu mengambil keputusan yang tetap, mengelola resiko dengan bijak dan bertindak dengan penuh integritas.
Kombinasi kekuatan-kekuatan ini memungkinkan pemimpin efektif membawa perusahaan organisasi mencapai kinerja yang luar biasa menuju kesuksesan jangka panjang
Poin Kritis Di-Level Kepemimpinan Ini
poin kritis seorang pemimpin efektif di-level ini adalah kemampuan mereka dalam memimpin lintas divisi dan berhasil membawa seluruh tim mencapai hasil yang luar biasa bagi perusahaan atau organisasi dibandingkan dengan para pemimpin sebelumnya namun demikian pemimpin di-level ini bukanlah level tertinggi jika dalam beberapa tahun ke depan beliau bisa menjaga dan membuktikan konsistensi kesuksesannya bahkan bisa menyiapkan penggantinya dengan baik dan bisa membawa perusahaan organisasi ke arah yang lebih baik lagi maka dirinya akan dikenal sebagai pemimpin hebat
Contoh Kasus di Dunia Bisnis
Seorang wirausaha yang dikategorikan sebagai pemimpin efektif sebagaimana konsep leadership Good To Great adalah wirausaha yang mampu mengkonsolidasikan timnya untuk mencapai hasil bisnis yang sangat sukses dalam jangka waktu sangat singkat. Sehingga perusahaan bisa mencapai keuntungan besar dan sekejap dikenang luas di masyarakat. Pemimpin yang berhasil menciptakan sensasi viral atas bisnisnya jika mampu memanfaatkan momentum tersebut dengan selalu mendayagunakan kreativitas dan inovasi tim akan bisa menciptakan kesuksesan berkesinambungan dalam jangka menengah dan panjang
Contoh Kasus di Dunia Kerja
Di dunia kerja seorang pemimpin yang dikategorikan sebagai pemimpin efektif adalah pemimpin yang sangat memahami visi dan misi perusahaan. Selalu pegang dan terapkan nilai-nilai perusahaan, berorientasi pada kebutuhan konsumen, fokus pada kinerja karyawan, berkomunikasi dengan jelas, adil dan bijak dalam mengambil keputusan. Beliau juga mampu menciptakan lingkungan kerja yang saling bekerjasama dan mengembangkan metode pengambilan keputusan yang efisien untuk meningkatkan kolaborasi antar divisi dalam perusahaan.
Dengan kepemimpinan seperti ini perusahaan bisa berkembang pesat keluar dan kedalam dibawa kepemimpinannya
Contoh Kasus di Dunia Organisasi
Di dunia organisasi individu leader bertipe pemimpin efektif memiliki karakteristik penting seperti selalu berpedoman pada visi besar dan misi organisasi jangka panjang yang sudah ditetapkan. Fokus pada kinerja dan inovasi, punya kemampuan memotivasi dan memperhatikan kebutuhan anggota tim serta mampu berkomunikasi dengan jelas dan transparan. Dengan demikian bisa menggerakkan orang-orang di-sekitarnya untuk mencapai tujuan bersama, menciptakan kondisi kolaboratif dan lingkungan kerja menyenangkan bagi orang dari berbagai kalangan serta membawa organisasi nirlaba tersebut sukses berkelanjutan
KESIMPULAN
Intisari dari yang kita pelajari dari buku Good To Great karya Jim Collins khususnya terkait dengan individu leader yang berasal dari dunia bisnis, dunia kerja maupun organisasi yang bertipe pemimpin efektif adalah beliau-beliau yang memiliki keahlian utama tertentu, mampu kontribusi dalam tim besar maupun tim kecil, mampu koordinasi dalam divisi besar maupun antar divisi dan memiliki visi membawa bisnis menjadi sukses berkelanjutan.
Satu langkah lagi, jika beliau belajar menjadi orang yang rendah hati, selalu menjadi panutan bagi para pemimpin lainnya mampu menciptakan banyak leader efektif dan juga terbukti bisa membawa perusahaan atau organisasi mencapai kesuksesan besar dan berkelanjutan maka beliau akan dikenang sebagai pemimpin hebat
Nah Anda mendapatkan manfaat dari apa yang saya sampaikan? Mantap. Silahkan like dan follow IG saya masih banyak materi yang bagus akan saya bahas di-episode berikutnya maupun yang telah dibahas di-episode episode sebelumnya