Bayangkan jika kita memelihara seekor ayam di rumah maka nilainya minimal Rp50.000.
Jika kita memiliki seekor kambing nilainya minimal 2 juta. Kita memiliki seekor sapi minimal nilainya 20 juta atau lebih. Bagaimana dengan nilai diri kita bagi keluarga? Mungkin Anda akan menjawab tak terhingga. Yes benar sekali.
Tapi bagaimana jika kita mendadak panggil ke atas. Berapakah nilai kita yang tertinggal bagi keluarga? Jika kita tidak terproteksi maka nilainya adalah nol. Tapi keluarga kita memiliki seekor ayam, jika dijual masih mendapatkan nilai Rp50.000. Punya seekor kambing bisa dapat 2 juta. Punya seekor sapi dijual bisa dapat 20 juta. Masa nilai diri kita lebih rendah dari seekor ayam?
Ayo ciptakan nilai bagi keluarga selagi kita masih sehat dan mampu dan kondisi masih dimungkinkan. Sehingga dalam kondisi apapun kita tetap bernilai tinggi bagi keluarga, baik hidup maupun sudah tidak ada