Ada 3 potensi klaim tidak bayar walaupun Anda sudah memiliki polis-polis yang baik dan benar melalui perusahaan yang bagus agen yang profesional dalam perjalanan waktu kedepan. Kok bisa?
Pertama adalah jika Anda tidak disiplin membayar premi tepat waktu maka ini bisa berpotensi menyebabkan polis lapsed, bahayanya adalah ketika Anda mau melanjutkan bisa jadi sudah tidak bisa atau bahkan terkena premi yang sangat tinggi. Atau ada pengecualian pengecualian atas penyakit yang sudah timbul
Yang kedua Anda tidak pernah melakukan review polis setiap 2 tahun 3 tahun sekali. Sehingga manfaat polis bisa jadi sudah tidak sesuai lagi dengan gaya hidup dan kebutuhan Anda sekeluarga di masa depan.
Yang ketiga adalah ketika Anda menderita sakit jantung dirawat di rumah sakit, Anda tidak berkoordinasi sejak awal dengan agen sehingga ketika Anda mau klaim. Ternyata ada proses atau prosedur yang kurang atau ada dokumen yang kurang sehingga klaim berpotensi tidak dibayar atau terjadi masalah keterlambatan pembayaran.
Inilah 3 hal yang paling berpotensi menyebabkan masalah dan sengketa klaim asuransi setelah buka polis