Saya adalah seorang yang hidup sehat selalu jaga pola makan, olahraga yang rutin, teratur medical check up serta selalu menjaga kebersihan dan lain-lain. Pasti sehat-sehat jadi tidak perlu asuransi.
Wow luar biasa! Sebenarnya, ini adalah sebuah kondisi yang sangat bagus dan patut dicontoh.
Tetapi jika ditinjau dari sisi dunia proteksi asuransi, fakta seseorang bisa kena musibah atau tidak bukan hanya karena mereka sangat sehat atau tidak.
Pemeliharaan kesehatan yang prima adalah salah satu faktor yang sangat memperkecil resiko sakit di sisi kesehatan. Tetapi ada berbagai situasi di zaman modern ini khusus yang di zaman pandemi yang bisa membuat seseorang sehat atau tidak tiba-tiba kena sakit berat atau meninggal mendadak atau tidak.
Apa saja faktor itu? Di antara lain adalah faktor sakit yang tiba-tiba akibat terkena varian baru dari covid 19 atau virus baru lainnya. Mau usia berapapun bisa saja terkena penyakit berat tanpa terdeteksi sebelumnya. Maupun tiba-tiba alami kecelakaan yang mengakibatkan cacat seumur hidup atau juga meninggal mendadak.
Oleh karena itu, jika kita adalah seorang one man show khususnya yang masih mampu secara keuangan di usia yang produktif, maka tindakan memproteksi keuangan keluarga dan nilai bisnis adalah bagian dari tanggung jawab moral untuk menjaga agar keluarga kita bisa hidup sejahtera. Dan bisnis tetap bisa berjalan lancar melalui perencanaan keuangan.
Program memproteksi keuangan adalah bagian dari perencanaan keuangan agar keluarga kita bisa hidup sejahtera dalam kondisi apapun. Inilah konsep manajemen risiko keuangan modern saat ini. Jadi bukan sebuah mitos tetapi fakta !